get app
inews
Aa Text
Read Next : Gubernur Kalteng Agustiar Sabran Pimpin Upacara Hari Bhayangkara ke-79 di Palangka Raya

Huma Betang Night, Gemerlap Perayaan HUT Kalteng ke-68 & HUT Bhayangkara ke-79 di Palangka Raya

Minggu, 06 Juli 2025 | 02:26 WIB
header img
Gubernur kalteng, Agustiar Sabran dan Forkopimda di Acara Huma Betang Night. Foto : iNewsBarito.id/Ade sata

PALANGKA RAYA, iNewsBarito.id - Malam penuh warna dan semangat kebersamaan hadir di Bundaran Besar Palangka Raya pada Sabtu (5/7) malam, melalui gelaran akbar Huma Betang Night. Acara ini sukses memukau ribuan warga dengan nuansa budaya lokal, hiburan musik, serta berbagai penampilan seni yang memukau.

Diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah, Huma Betang Night menjadi puncak perayaan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kalteng ke-68 dan HUT Bhayangkara ke-79. Antusiasme warga begitu terasa, memenuhi Bundaran Besar untuk menikmati suguhan istimewa ini.

Kegiatan dimeriahkan dengan beragam penampilan seni dan budaya yang memukau, di antaranya, Dansa Single dan Dinda,Pencak Silat Kuntau, Hiburan musik lokal, Penampilan energik dari Telabang Police Band Polda Kalteng.

Tak hanya itu, penonton juga disuguhi penampilan memukau lagu Karungut Dayak yang diiringi tarian adat tradisional, serta fashion show baik wanita maupun pria yang berhasil memukau ribuan penonton yang hadir.

Kemeriahan semakin memuncak dengan kehadiran grup musik ibu kota, Wali Band, yang membawakan beberapa lagu andalannya, membuat suasana malam di jantung Kota Palangka Raya ini semakin meriah.

Acara Huma Betang Night ini turut dihadiri langsung oleh sejumlah tokoh penting, termasuk Gubernur Kalimantan Tengah, Agustiar Sabran, serta unsur Forkopimda, termasuk Kapolda Kalteng Irjen Pol Iwan Kurniawan dan Danrem 102 Panju Panjung Brigjen TNI Wimoko. Kehadiran mereka menegaskan bentuk sinergitas serta dukungan terhadap pelestarian budaya dan penguatan kebersamaan masyarakat.

"Terselenggaranya kegiatan Huma Betang Night dimaksudkan untuk melestarikan kearifan budaya lokal dalam bingkai Negara Kesatuan Indonesia, selain meningkatkan perekonomian UMKM dan memberikan hiburan bagi masyarakat." Ujar Gubernur kalteng, Agustiar Sabran.

Di penghujung acara, Gubernur Kalimantan Tengah bersama istri dan Forkopimda berbaur bersama Wali Band, bernyanyi bersama di hadapan ribuan penonton yang turut larut dalam kemeriahan.

Dengan memadukan unsur budaya dan kebersamaan, Huma Betang Night diharapkan menjadi wadah positif yang semakin mempererat hubungan antara masyarakat, seniman, dan pemerintah daerah.

Editor : Ade Sata

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut