get app
inews
Aa Text
Read Next : Ular Sanca Sepanjang 2,5 Meter Ditemukan di Samping SPBU, Damkar Dishut Kalteng Turun Tangan

Polres Gunung Mas Sukses Gelar Gebyar Posyandu Presisi Virtual Bersama Kapolda Kalteng

Jum'at, 23 Mei 2025 | 12:08 WIB
header img
Polres Gunung Mas dukung percepatan penanganan Stunting.

KUALA KURUN, iNewsBarito - Polres Gunung Mas sukses menggelar Gebyar Posyandu Presisi secara serentak pada Kamis (22/5/2025), yang dilaksanakan secara virtual bersama Kapolda Kalimantan Tengah, Irjen Pol Iwan Kurniawan.

Kegiatan ini merupakan langkah strategis dalam mendukung percepatan penanganan stunting di Provinsi Kalimantan Tengah.

Di tingkat Kabupaten Gunung Mas, kegiatan ini dipusatkan di Aula Patria Tama, Jalan Bhayangkara No.1, Kelurahan Tampang Tumbang Anjir, Kecamatan Kurun. Acara dimulai pukul 09.00 WIB dan dipimpin langsung oleh Kapolres Gunung Mas, AKBP Heru Eko Wibowo, bersama para pejabat utama Polres Gunung Mas.

Kegiatan ini juga melibatkan lintas sektor, seperti Dinas DP3KB, Dinas Kesehatan, serta Puskesmas Tampang Tumbang Anjir dan Kurun. Bhayangkari Cabang Gunung Mas dan Kader Posyandu Kemala Bhayangkari turut aktif dalam pelaksanaan kegiatan. Sekitar 100 balita dan 30 ibu hamil menjadi peserta dalam kegiatan ini.

Kapolres Gunung Mas, AKBP Heru Eko Wibowo, menegaskan bahwa kegiatan ini adalah bentuk kontribusi nyata Polri dalam program nasional penanggulangan stunting.

“Gebyar Posyandu Presisi ini adalah wujud nyata kepedulian dan dukungan Polri, khususnya Polda Kalteng melalui Polres Gunung Mas, dalam upaya percepatan penanganan stunting. Ini adalah investasi kita bersama untuk masa depan generasi penerus bangsa, demi menyongsong Indonesia Emas Tahun 2045,” ujar AKBP Heru.

Pelayanan yang diberikan mencakup pemeriksaan kesehatan bagi ibu hamil, balita, dan lansia, konsultasi gizi, edukasi pernikahan sehat, hingga pemberian vitamin dan MPASI. Selain itu, disalurkan pula paket sembako bagi ibu hamil dan balita.

“Kami berupaya memberikan layanan yang lengkap hari ini, mulai dari pemeriksaan dasar hingga edukasi yang sangat penting bagi para ibu dan calon ibu,” tambahnya.

Kepala Dinas DP3KB Kabupaten Gunung Mas, dr. Rina Sari, M.M., mengapresiasi penuh sinergi antara Polri dan instansi terkait.

“Kami sangat mendukung kegiatan Gebyar Posyandu Presisi ini. Sinergi seperti ini sangat krusial untuk mengoptimalkan upaya bersama dalam menekan angka stunting di Kabupaten Gunung Mas,” ucapnya.

Kegiatan ditutup dengan penyerahan simbolis bantuan makanan tambahan oleh Kapolres dan perwakilan instansi. Warga yang hadir menyambut positif kegiatan tersebut, yang diharapkan dapat mendorong peningkatan kesadaran akan pentingnya kesehatan ibu dan anak.

Editor : Ade Sata

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut